Penulis: Akar NewGate

Gamer paruh waktu, One Piece, coffee addict, dan roamer

Foto iPhone 14 Pro Max

RANCAH POST – Para penggemar Apple di seluruh dunia pastinya sudah tidak sabar menunggu kehadiran iPhone 14 Series. Kabar terbarunya menyebut kalau penerus dari iPhone 13 Series itu akan diluncurkan jauh lebih cepat dari biasanya. Seperti diketahui, Apple memiliki tradisi selalu meluncurkan seri iPhone terbarunya pada minggu kedua bulan September di setiap tahunnya. Tradisi tersebut tampaknya akan segera berubah, setelah seorang pembocor gadget kenamaan Max Weinbach mengatakan bahwa iPhone 14 Series akan dirilis pada minggu pertama September 2022 atau lebih tepatnya pada 6 September mendatang. Max Weinbach sendiri merupakan staf XDA Developer yang kerap membagikan bocoran informasi seputar gadget secara…

Read More
Spesifikasi dan Harga OnePlus Ace Pro

RANCAH POST – Setelah didahului dengan beragam bocoran, OnePlus Ace Pro akhirnya resmi diluncurkan di China. Ponsel ini hadir untuk menjadi pelengkap bagi OnePlus Ace dan OnePlus Ace Racing yang telah lebih dulu di pasarkan di negara tersebut. OnePlus Ace Pro sendiri merupakan ponsel rebrand dari OnePlus 10T yang dirilis secara global pada beberapa waktu yang lalu. Ada dua opsi warna yang disediakan, yaitu Moonstone Black dan Jade Green. Tapi berbeda dengan OnePlus 10T yang memiliki varian 8 GB + 128 GB, OnePlus Ace Pro hanya dijual dalam varian 12 GB + 256 GB dan 16 GB + 256 GB saja.…

Read More
Unboxing Realme Pad Mini

RANCAH POST – Setelah lebih dulu menampakan diri di laman sertifikasi TKDN Kemenperin dan Postel Kominfo, Realme Pad Mini akhirnya dikonfirmasi bakal segera diluncurkan di Indonesia. Realme Pad Mini rencananya akan rilis di Indonesia pada 18 Agustus mendatang. Acara peluncurannya akan disiarkan secara live streaming di kanal YouTube resmi Realme Indonesia mulai pulul 13.00 WIB. Spesifikasi Realme Pad Mini dipastikan bakal sama dengan yang diluncurkan di Filipina pada April lalu. Tablet ini membawa bekal layar berbentang 8.7 inci yang mendukung resolusi 800 x 1.340 piksel. Layar tersebut punya bezel tipis di samping kanan dan kirinya, tapi untuk bagian atas dagunya…

Read More
Cara Screenshot Vivo X80 dan Vivo X80 Pro

RANCAH POST – Meski hadir dengan menawarkan peningkatan spesifikasi secara besar-besaran, cara screenshot Vivo X80 dan Vivo X80 Pro tetap tidak ada yang berubah dari ponsel Vivo X Series generasi sebelumnya. Dengan kata lain, para pengguna Vivo X80 maupun X80 Pro bisa mengambil gambar cuplikan layar dengan menggunakan kombinasi dua tombol fisik, memanfaatkan menu Screenshot di Notification Center atau melalui metode screenshot 3 jari. Vivo X80 dan Vivo X80 Pro pertama kali diluncurkan di Indonesia pada akhir Juni 2022. Kedua ponsel tersebut sama-sama mengedepankan aspek kamera sebagai nilai jual utamanya. Model reguler mengusung layar AMOLED 6.78 inci yang mendukung resolusi…

Read More
Oppo Reno8 5G dan Reno8 Pro 5G

RANCAH POST – Oppo belum lama ini telah meluncurkan Reno8, Reno8 Pro dan Reno8 Z di pasar global. Ketiga ponsel tersebut sama-sama hadir dengan dukungan jaringan internet generasi kelima alias 5G. Menurut laporan Pricebaba, vendor asal China itu kembali bersiap untuk merilis smartphone seri Reno8 lainnya yang dijuluki sebagai Reno8 4G. Oppo Reno8 4G digadang-gadang akan mengadopsi layar AMOLED berukuran 6.43 inci yang menawarkan resolusi FHD+ dengan fitur refresh rate 90 Hz dan dilapisi Corning Gorilla Glass. Tampilan layarnya sendiri bakalan identik dengan Reno8 5G yang mengusung desain punch hole di sudut kiri atas sebagai wadah bagi kamera selfie 32…

Read More
Poster Realme C31

RANCAH POST – Realme kembali dilaporkan sedang mempersiapkan ponsel anyar yang merupakan bagian dari keluarga C Series, yaitu Realme C33. Ponsel tersebut kabarnya akan rilis di India dalam waktu dekat. Meski tanggal peluncurannya belum diumumkan oleh perusahaan, bocoran spesifikasi dan harga Realme C33 telah banyak bermunculan di internet. Ponsel yang kemungkinan bakal diposisikan sebagai penerus dari Realme C31 itu kabarnya akan tersedia dalam tiga varian memori, mulai dari 3 GB + 3 GB, 4 GB + 64 GB dan 4 GB + 12 GB. Dilansir dari Gizmochina, Selasa (09/08/2022), HP Realme C33 diprediksi akan dijual di India dengan harga mulai…

Read More
Render Vivo V25 Pro

RANCAH POST – Setelah resmi mendatangkan flagship Vivo X80 Series, ada satu lagi ponsel anyar buatan Vivo yang akan segera launching di Indonesia, yaitu Vivo V25 Pro. Tanda-tanda kehadiran ponsel tersebut di Tanah Air bisa dilihat dari situs Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) Kemenperin yang telah menerbitkan sertifikat bernomor 3493/SJ-IND.8/TKDN/7/2022 pada 25 Juli lalu. Nah, dalam sertifikat yang diajukan oleh PT Vivo Mobile Indonesia tersebut tercantum perangkat dengan nomor model Vivo V2158 yang memperoleh nilai TKDN sebanyak 35.98%. Saat ditelusuri, Vivo V2158 ternyata merujuk pada Vivo V25 Pro. Bahkan bukan cuma di situs P3DN, perangkat dengan nomor model yang…

Read More
Tablet LG Ultra Tab

RANCAH POST – Meskipun telah mengundurkan diri dari dunia bisnis smartphone, LG tampaknya masih akan tetap eksis mengeluarkan perangkat tablet Android. Sebab baru-baru ini, perusahaan tersebut telah meluncurkan LG Ultra Tab secara diam-diam di kampung halamannya, Korea Selatan. Bahkan pada saat ini informasi seputar harga dan spesifikasi LG Ultra Tab telah dipamerkan di situs resmi LG Korea Selatan. Tablet tersebut hadir dengan mengandalkan prosesor Snapdragon 680 yang dipadu RAM LPDDR4x 4 GB dan memori penyimpanan internal 64 GB yang masih bisa diperluas dengan kartu microSD. Kemudian untuk tampilan, tablet ini mengadopsi layar IPS LCD berukuran 10.35 inci dengan resolusi WUXGA+…

Read More
Xiaomi Redmi K50S Pro

RANCAH POST – Informasi mengenai keberadaan Xiaomi Redmi K50S Pro telah beredar sejak lama. Kini ada sebuah laporan yang menyebut kalau ponsel yang diklaim bakal menjadi yang pertama hadir dengan kamera 200 MP itu akan segera diresmikan. Meskipun masih belum ada bocoran yang mengungkap tanggal peluncurannya, spesifikasi dan fitur unggulan Redmi K50S Pro telah bersilweran di dunia maya. Bahkan baru-baru ini hasil benchmark AnTuTu Xiaomi Redmi K50S Pro bocor di internet dengan capaian lebuih dari 1 juta poin. Bukan cuma itu, bocoran screenshot AnTuTu benchmark juga mengungkap informasi berharga lainnya. Ponsel bernomor model 22081212C ini menggunakan SoC Snapdragon 8+ Gen…

Read More
HP OnePlus Murah Nord N20 SE

RANCAH POST – OnePlus kembali mencuri perhatian setelah perusahaan yang berbasis di China itu diam-diam meluncurkan HP murah OnePlus Nord N20 SE. Bahkan untuk saat ini ponsel tersebut dilaporkan sudah mulai dijual di e-commerce AliExpress. Dilihat dari penamaannya, ponsel ini mungkin diposisikan sebagai varian vanila dari OnePlus Nord N20 5G yang diluncurkan April lalu. Namun jika ditelusuri lebih jauh, OnePlus Nord N20 SE ternyata merupakan ponsel rebrand dari Oppo A77 4G sebab desain dan spesifikasinya mirip 100%. Spesifikasi OnePlus Nord N20 SE mengadopsi layar IPS LCD berbentang 6.56 inci yang mendukung resolusi HD+ (720 x 1.612 piksel) dan refresh rate…

Read More