RANCAH POST – Nokia X memang punya daya tarik tersendiri di pasar smartphone saat ini, terlebih dengan telah hadirnya Nokia X2. Generasi penerus dari keluarga Nokia X, handset Nokia bertenaga Android ini, telah membuktikan, betapa baiknya respon pasar terhadap perangkat Android dari Nokia tersebut.

Nokia memang punya nama sendiri di benak konsumen. Kualitasnya yang terjamin, yang telah melayani minat Konsumen selama bertahun-tahun membuat vendor satu ini dihormati dan dipercaya baik di pasar Internasional, maupun di Indonesia sendiri. Dan kini, kehadiran platform Android pada keluarga Nokia X, telah membawa angin segar bagi mereka para konsumen seria Nokia, yang lebih demen dengan platform Android.

Nokia X dan Nokia X2 sendiri sebenarnya memiliki berbagai kelebihan dan kekurangan. Seperti ikatannya dengan Microsofft, yang membuatnya tidak dapat sepenuhnya menggunakan layanan Android misalnya.

Hal ini tentu menjadi kekurangan tersendiri baik bagi Nokia maupun Nokia X dan Nokia X2. Dengan hanya mendukung versi AOSP dari Android, handset tersebut tidak dapat menggunakan dukungan layanan dari Google, seperti Google Play Store, Gmail, dan lain sebagainya. Padahal, layanan resmi Google seperti Google Play Store misalnya, sangatlah dibutuhkan para pengguna, untuk bisa mendapatkan aplikasi Android resmi dan bebas dari berbagai malware.

Namun, meski tidak hadir dengan layanan Google, bukan berarti kita tidak bisa memasang layanan Google pada handset Nokia X2 ini. Masih ada banyak cara yang bisa kita tempuh untuk melakukan hal itu. Salah satunya adalah denga merooting handset Nokia X2 tersebut. Bagaimana caranya? Mari kita simak bersama.

Cara Root handset Android Nokia X2 dan Memasang Aplikasi Google Play Store

Dalam tips rooting Android kali ini, akan dibahas 2 cara sekaligus. Yakni cara rooting dan cara memasang aplikasi Google Play Store sekaligus.

Namun sebelum melakukan instalasi dan rooting, perlu kami tegaskan terlebih dahulu, bahwa cara rooting ini tidak 100% terjamin keberhasilannya. Meski cara ini berhasil pada handdset yang kami uji, kami tiddak tahu jika ini akan berhasil atau tidak pada handset lainnya. Jadi, perlu kami tegaskan, bahwa setiap eror, kerusakan dan kegagalan yang terjadi pada handset anda bukanlah tanggung jawab kami. Kami hanya berbagi ilmu dan pengalaman yang kami dapat.

Nah, langsung saja ke cara roting.

1.Unduh Aplikasi Root Nokia X2 dari link berikut.

2. Enable USB debugging. Caranya masuk ke Setting >> About Phone >> tap 5 kali pada versi software >> kemudian aktifkan USB Debugging.

3. Buka aplikasi Nokia X2 Tool

Cara Root Handset Nokia X2 Android dan Pasang Google Play Store
Jendela Nokia X2 Tool

4. Setelah muncul jendela windows seperti pada gambar di atas, kita akan mulai rooting.

5. Pertama pilih 1 untuk menginstall Driver Nokia X2

6 Selanjutnya pilih 4 untuk root Nokia X2.

7. Nokia X2 kini sudah di-root.

8. Pilih 2 untuk menginstall Google Play Store. Selesai.

Kini buka dan lihat handset Nokia X2 anda. Disana pasti anda akan menemukan Google Play Store sudah terinstall di handset anda.

Note: jika terjadi masalah selama atau setelah proses rooting, kawan bisa mencaritahu solusinya di forum XDA.

Share.

3 Komentar

Leave A Reply