Penulis: Irpan Hoerudin

Spesialis deadline & headline news

danau kakaban

RANCAH POST – Biasanya ubur-ubur hanyut mengikuti arus laut. Tubuhnya yang lembek dan tembus pandang selalu terombang ambing mengikuti arus. Tidak semua ubur-ubur berada di laut dan berbahaya. Di dunia, ada sejumlah danau yang menyimpan ubur-ubur tanpa racun, yaitu Danau il Malk di Palau dan satu lagi, Danau Kakaban, di Indonesia. Bagi Anda penggemar menyelam maupun snorkeling, Danau Kakaban adalah surga menarik untuk dikunjungi. Letaknya di Pulau Kakaban, sebuah pulau kecil di Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur. Pulau Kakaban memiliki luas wilayah 774,2 hektar, mengitari sebuah danau yang terperangkap di dalamnya, yaitu Danau Kakaban. Danau terbentuk dari sebuah pulau karang yang…

Read More
Kampung Dukuh

RANCAH POST – Mungkin banyak sekali kampung-kampung adat yang terletak di jawa barat. namun, apakah anda sudah berkunjung ke kampung adat yang satu ini?. Kampung adat ini terletak di antara tiga gunung, yakni Gunung Batu Cupak, Gunung Dukuh, dan Gunung Batu. Kampung Adat Dukuh Dalam namanya. Sebuah kampung adat yang masih memegang teguh adat istiadat para leluhur mereka. Memasuki kampung ini, Anda akan melihat pemandangan rumah-rumah yang atapnya terbuat dari serabut alang-alang dan ijuk. Kesan tradisional masih sangat terasa di kampung yang letaknya di Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, ini. Semua rumah yang berada di kampung ini memang terbuat dari kayu…

Read More
doclang

RANCAH POST – Doclang?, mendengar namanya mungkin belum banyak orang yang tahu tentang kuliner yang satu ini. Jika di Jakarta ada ketoprak, di Bandung ada kupat tahu, di Bogor ada doclang. Ketoprak, kupat tahu, dan doclang merupakan hidangan kuliner yang hampir mirip. Potongan ketupat dan tahu yang diberi siraman sambal kacang. Usut punya usut, walaupun terlihat mirip, terdapat perbedaan besar di antara ketiga kuliner tersebut. Doclang memiliki ciri khas tersendiri yang membedakannya dengan kuliner serupa dari daerah lain. Salah satu lokasi dapat menemukan penjual doclang adalah di Jalan Mantarena Lebak, Bogor. Lokasinya tidak jauh dari Kebun Raya Bogor, melewati Jalan…

Read More
Bubur Menado

RANCAH POST – Bubur Manado telah menjadi pilihan yang paling pas bagi Anda pecinta makanan pedas. Meski dihidangkan saat sarapan di pagi hari, kecintaan masyarakat Manado terhadap rasa pedas akhirnya mempengaruhi tingkat kepedasaan dari rasa bubur ini. Bubur Manado yang berbahan dasar beras sama seperti bubur lainnya juga dicampur dengan jagung yang membuat bubur ini berwarna kuning. Jagung pada bubur Manado telah diparut halus sehingga sangat menyatu dengan bubur ini. Dalam hal bumbu, bubur Manado memang termasuk salah satu bubur yang kaya akan bumbu. Tidak seperti bubur lainnya, selain pedas, bumbu manado lebih kaya rempah dan campuran lainnya, yang membuat…

Read More
baset

RANCAH POST – Jika Anda yang terjebak kemacetan ketika akan berwisata ke puncak tak ada salahnya untuk mampir sejenak dan mencicipi kuliner yang ada sepanjang ruas jalan ini. Aneka kuliner khas Puncak di ruas jalan Ciawi hingga Puncak. Salah satunya adalah bakso setan atau yang biasa disebut dengan baset. Tak ada yang tahu mengapa bakso ini disebut bakso setan yang jelas ukuran dari bakso ini sangatlah besar. Jika biasanya dalam satu mangkuk bakso Anda akan menemui beberapa buah bakso, dalam baset ini Anda hanya akan mendapatkan satu buah bakso jumbo dalam satu mangkuk. Berisikan daging bakso ini telah dibelah menyerupai…

Read More
banua wuhu

RANCAH POST – Apabila tubuh Gunung Krakatau sebagian ditelan laut, sebagian lagi terlihat di udara. Berbeda dengan Banua Wuhu, seluruh bagian gunung tenggelam. Peristiwa tersebut terjadi pada 1919. Warga setempat menyebut puncak gunung dengan Banua Wuhu, letaknya di Pulau Mahangetan, Sangihe. Fenomena ini hanya berjarak 400 meter dari bibir pantai, jika terus beranjak ke arah Barat Daya, maka gunung berapi itu akan ditemukan. Lokasi ini surganya para penyelam, mereka dapat melihat gunung dari jarak dekat, tanpa adanya ancaman bahaya dari lava dan udara beracun. Sungguh unik, bahkan CNN menobatkan Banua Wuhu sebagai salah satu tempat menyelam teraneh di dunia. Tapi…

Read More
Gumuk Pasir 2

RANCAH POST – Apakah anda pernah berfikir di jawa ada gurun pasir seperti di timur tengah?, jawabanya tentu saja ada. yaitu terdapat di parangkritis. Tapi, tak banyak wisatawan yang tahu jika Parangtritis juga memiliki bukit pasir. Dinamai Gumuk Pasir, bukit ini terletak di sebelah selatan Pantai Parangtritis. Luasnya lebih kurang 529 hektare. Bukit itu terbentuk dari muntahan material vulkanik letusan Gunung Merapi. Material terbawa oleh aliran Sungai Progo dan Sungai Opak, kemudian bermuara di Samudera Hindia. Hempasan gelombang samudera yang kuat, menggeruskan material menjadi butiran-butiran pasir yang sangat kecil dan lembut. Kemudian, terbawa angin dan membentuk gundukan menyerupai bukit. Gundukan…

Read More
Tambora

RANCAH POST – Kita ketahui salah satu letusan gunung terdahsyat di dunia adalah letusan Gunung Tambora di tahun 1815. Letusannya mampu membuat sebagian wilayah di dunia tertup oleh asap tebalnya. Sekarang, amarah Tambora telah mereda. Kepongahannya telah luluh lantak. Ia jadiĀ  ramah untuk didaki. Bahkan, pendakian menuju Tambora termasuk populer dan mengundang nyali. Ia bahkan disebut-sebut sebagai pendakian paling menggairahkan setelah Gunung Rinjani di Nusa Tenggara Barat. Sudah banyak pendaki yang berhasil meluluhkan kepongahannya. Sampai ke puncaknya. Menuju ke sana pun tak lagi sulit. Dari Lombok, teruskan perjalanan menuju Bima, lalu Sumbawa. Temukan Desa Pancasila, pos pertama pendakian. Untuk para…

Read More
Palau island

RANCAH POST – Palau adalah negara kecil kepulauan tropika yang terletak di Samudra Pasifik, 200 km sebelah utara wilayah provinsi Papua Barat. Di kepulauan kecil ini terdapat beberapa blok hutan hujan tropika yang kaya akan beragam jenis fauna. 10 buah pulau di negara ini dijadikan cagar alam dan 3 buah lainnya dijadikan taman wisata dan taman berburu. Selama lebih dari 30 tahun, Republik Palau berada di bawah pengawasan Amerika Serikat yang masuk dalam daftar United Nations Trust Territory of the Pacific. Republik Palau baru merdeka pada tahun 1994. Kini, Palau menjadi surga tropis yang sangat indah. Pulau yang masih alami…

Read More
modi nerrendra

RANCAH POST – Anda pernah berwisata ke patung Amithaba di Jepang?, patung itu merupakan patung tertinggi di dunia tingginya mencapai 120 meter. Namun, sekarang rekor patung ini akan kalah seiring akan di bangunnya patung setinggi 182 meter di India. Pemimpin oposisi India, Narendra Modi, akan membangun patung berwujud sosok Sardar Vallabhbhai Patel, seorang perebut kemerdekaan India dari tangan penjajah Inggris. Ia teman dekat sekaligus sekutu Mahatma Gandhi, serta menteri dalam negeri India yang pertama. Peresmian konstruksi diluncurkan hari ini, Kamis, 31 Oktober 2013, sesuai dengan tanggal kelahiran Patel. Patung akan dibangun di Gujarat dan memakan waktu 4 tahun. Proyek tersebut…

Read More