RANCAH POST – Oppo baru saja mengumumkan harga terbaru Oppo Reno5 F di Indonesia yang jadi lebih murah ketimbang saat pertama kali diluncurkan. Sebelumnya mereka juga sempat memangkas harga Oppo A15 dan A15s.

Rilis di pasar Tanah Air pada akhir Maret lalu, kala itu model paling buncit dari Reno5 Series ini dipasangi label harga Rp 4.3 jutaan.

Nah, sekarang ini di beberapa toko online resmi Oppo yang ada di sejumlah e-commerce, harga Oppo Reno5 F telah mengalami penurunan.

Harga terbaru Oppo Reno5 F kini hanya Rp 4.099.000, artinya Oppo memberikan diskon sebesar Rp 200 ribu atau selisih sekitar Rp 900 ribuan dari Reno5.

Harga terbaru Reno5 F
Harga terbaru Reno5 F. (SS)

Reno5 F sendiri merupakan smartphone dengan kamera terbaik, handset ini memiliki pengaturan Quad Camera yang mencakup kamera utama 48 MP, ultrawide 8 MP, makro 2 MP dan monokrom 2 MP.

Untuk memanjakan penggunanya, kamera tersebut turut dibekali fitur fotografi dan videografi canggih seperti Dynamic Bokeh, Night Plus, Cosmopolitan, Astral dan Dazzle.

Di sektor layar, smartphone ini mengusung layar AMOLED 6.43 inci dengan resolusi 1.080 x 2.400 piksel, aspek rasio 20:9 serta memiliki punch hole di sudut kiri atasnya yang memuat kamera selfie 32 MP.

Soal kinerja, Reno5 F dipacu oleh prosesor MediaTek MT6779V Helio P95 yang dipasangkan dengan RAM 8 GB dan ROM 128 GB serta masih bisa diperluas dengan kartu microSD.

Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia mengatakan bahwa chipset Helio P95 membuat Reno5 F dapat memulai aplikasi 30% lebih cepat dibanding pendahulunya Reno4 F.

Urusan sumber daya, Reno5 F disokong baterai 4.310 mAh yang sudah mendukung teknologi Flash Charge 4.0 30 watt. Perangkat dijalankan dengan sistem operasi Android 11 berlapis antarmuka khas Oppo, yaitu ColorOS 11.1.

BACA JUGA: Tantang Galaxy Z Flip dan Galaxy Z Fold, Ponsel Lipat Oppo Segera Meluncur

Di Indonesia, Oppo Reno5 F tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Fluid Black dan Fantastic Purple.

Share.

Leave A Reply