RANCAH POST – Bertepatan dengan pembukaan Paralympics 2018, mesin pencari raksasa Google turut merayakan ajang tersebut dengan menampilkan sebuah ilustrasi pada halaman muka.
Adalah Korea Selatan yang menjadi tuan rumah Paralympics 2018 yang akan berlangsung hingga 18 Maret 2018 mendatang tersebut.
Google, melalui keterangan resmi menyampaikan bahwa doodle hari ini memperlihatkan ilutrasi para atlet yang berasal dari sejumlah cabang olah raga.
Ya, dalam ajang Paralympics 2018 tersebut ada 6 cabang olah raga yang akan diperlombakan, seperti ski, biathlon, ski lintas alam, hoki es, snowboarding, dan kursi roda.
Ada 80 negara di dunia yang berpartisipasi dalam Paralympics tahun 2018 kali ini dan tak kurang dari 670 atlet akan diterjunkan untuk memperebutkan lebih dari 80 medali.
Paralympics bukan event olah raga semata, ada pesan agung yang terkandung di dalamnya seperti keberanian, kebulatan tekad, kesetaraan, dan inspirasi.
Event olimpiade Paralympics 2018 sepertinya belum meredakan ketegangan antara dua negara yang bertikai, Korea Selatan dan Korea Utara.
Pada upacara pembukaan yang berlangsung di Pyeongchang, barisan Korea Utara dan Korea Selatan berjalan terpisah. Demikian sebagai diumumkan IPC (Komite Paralympics Internasional).
Sebenarnya, dalam event olimpiade musim dingin yang dihelar bulan lalu, kedua negara berjalan beriringan di bawah bendera Amerika Serikat.
Namun ketika IPC menawari kedua negara kesempatan yang sama, mereka memutuskan kejadian serupa tidak akan terwujud setelah adanya perbincangan yang serius.
“Kami sebenarnya kecewa, tapi kami menghormati keputusan kedua negara yang memutuskan akan berbaris secara terpisah. Mungkin hal ini lebih baik bagi kedua negara,” ujar Presiden IPC Andrew Parsons melalui sebuah rilis.
Sebagaimana dihimpun, Indonesia pada ajang Paralympics 2018 tidak turut berpartisipasi, begitu juga pada ajang Olimpiade Musim Dingin.
BACA JUGA: Rayakan Hari Perempuan Internasional, Google Doodle Hadirkan Ilustrasi Penuh Makna
Meski demikian, tahun 2017 silam Indonesia yang merupakan negara beriklim tropis pernah ikut serta dalam Asian Winter Games yang dilaksanakan di Sapporo Jepang.