RANCAH POST – Setelah lama dinantikan, akhirnya update terbaru untuk aplikasi Gmail di platform Android membawa fitur menarik. Fitur baru yang sudah lama dinantikan para pengguna, khususnya mereka yang merupakan pengguna setia email Google, Gmail.

Fitur ini mungkin tampak sederhana, namun sejatinya memang cukup penting. Terutama bagi mereka yang lebih banyak menghabiskan waktu baik dalam keseharian atau bekerja dengan memakai smartphone, bukan Desktop.

Fitur yang dimaksud tidak lain adalah kemampuan untuk mengubah baik profile, password dan pengaturan akun lainnya di aplikasi Gmail.

Seperti diketahui, meski dapat mengakses dan mengirim pesan dengan aplikasi Gmail di Android, tak semua hal yang bisa kita lakukan di PC bisa kita lakukan pada aplikasi ini.

Seperti mengubah password, mengganti profile pengguna, dan informasi sensitif lainnya.

Namun kini, dengan update baru yang telah dirilis Google, hal tersebut sudah bisa kita lakukan dengan bebas. Kita tidak perlu bergantung lagi pada PC, laptop dan browser untuk mengatur profile dan keamanan akun Gmail kita.

Selain itu, pengaturan dan langkah untuk mengksesnya juga cukup mudah, dibandingkan dengan platform seperti PC dan browser.

BACA JUGA :

Cukup masuk ke menu pengaturan, berupa garis tiga baris di pojok kiri atas layar Gmail.

Selanjutnya buka menu Setting > dan pilih akun mana yang ingin diatur (jika ada banyak akun di ponsel Anda).

Setelah itu Anda akan masuk ke menu Account Setting, selanjutnya pilih My account. Dan akan muncul akun Anda, data beserta foto yang tertaut.

Gmail di Android Dapat Update, Pengguna Bisa Ganti Password dan Profile dari Aplikasi

D sini Anda akan bisa mengubah password dan informasi login pada menu Sign-in & security. Mengubah data personal atau profil, serta pengaturan lainnya.

Update ini sudah tersedia di Play Store, dan sudah bisa diunduh serta dinikmati pengguna di Indonesia.

Share.

Leave A Reply