RANCAH POST – Valentino Rossi sempat mencuri start lebih awal di Free Practice I MotoGP Indianapolis saat ia menjadi yang tercepat. Namun keunggulan tersebut tak bertahan lama, karena rivalnya Marc Marquez kembali mengambil posisi tersebut.
Pada latihan bebas kedua, Marc Marquez mencatatkan catatan waktu 1 menit 32.882 detik dengan kecepatan tercepat mencapai 341 km/h. Marquez pun senang dengan hasil ini, mengingat MotoGP baru saja dimulai, usai menjalani jeda selama satu bulan.
“Secara keseluruhan, kami (Honda) melakukannya dengan baik dan setelah liburan, penting untuk selalu mendapatkan kembali kecepatan saat mengendarai motor dan meraih kepercayaan diri,” terang Marquez, disadur dari Crashnet, Sabtu (9/8/2014).
Meski begitu, trek baru pada sirkuit Indianapolis dirasa Marquez belum sesuai dengan Honda dan menilai yang sebelumnya lebih baik. Namun ia yakin timnya akan lebih berkembang, setelah menganalisa data dari dua sesi latihan bebas.
“Kami dapat menguji coba aspal baru trek hari ini, sekarang hampir tidak ada guncangan dan sepertinya aspal lebih menggigit dibanding tahun lalu. Dalam hal susunan trek, mungkin yang lama lebih cocok dengan kami. Namun yang sekarang lebih alami dan menyenangkan,” sambungnya.
“Kami juga dapat menguji coba ban keras dan lunak, mengumpulkan data untuk dinilai agar dapat membuat perkembangan lebih baik lagi. Kami bahagia dengan apa yang telah berjalan hari ini dan bagaimana kami berkembang,” tuntasnya.
Lalu kemanakah Valentino Rossi? Ya, ia mengalami penurunan peringkat dan turun ke peringkat 9 dengan catatan waktu 1 menit 33.598 detik +0.716 detik dengan kecepatan maksimal 338 km/h.
Hasil Free Practice II MotoGP Indianapolis
1. Marc Marquez Spanyol Repsol Honda Team (RC213V) 1m 32.882s [Lap 16/19] 341km/h (Top Speed)
2. Andrea Iannone Italia Pramac Racing (Desmosedici) 1m 33.104s +0.222s [15/20] 340km/h
3. Jorge Lorenzo Spanyol Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 33.424s +0.542s [16/17] 337km/h
4. Andrea Dovizioso Italia Ducati Team (Desmosedici) 1m 33.432s +0.550s [14/19] 339km/h
5. Dani Pedrosa Spanyol Repsol Honda Team (RC213V) 1m 33.493s +0.611s [17/18] 340km/h
6. Stefan Bradl Jerman LCR Honda MotoGP (RC213V) 1m 33.513s +0.631s [21/22] 340km/h
7. Yonny Hernandez Kolombia Pramac Racing (Desmosedici) 1m 33.531s +0.649s [14/19] 340km/h
8. Aleix Espargaro Spanyol NGM Forward Racing (Forward Yamaha) 1m 33.587s +0.705s [15/17] 332km/h
9. Valentino Rossi Italia Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 33.598s +0.716s [17/22] 338km/h
10. Bradley Smith Inggris Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 33.621s +0.739s [21/22] 339km/h
11. Pol Espargaro Spanyol Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 1m 33.690s +0.808s [18/20] 339km/h
12. Scott Redding Inggris Go&Fun Honda Gresini (RCV1000R)* 1m 33.971s +1.089s [13/17] 324km/h
13. Cal Crutchlow Inggris Ducati Team (Desmosedici) 1m 33.996s +1.114s [14/19] 338km/h
14. Alvaro Bautista Spanyol Go&Fun Honda Gresini (RC213V) 1m 34.054s +1.172s [20/20] 343km/h
15. Karel Abraham Republik Ceska Cardion AB Motoracing (RCV1000R) 1m 34.912s +2.030s [15/19] 324km/h
16. Colin Edwards AS NGM Forward Racing (Forward Yamaha) 1m 34.994s +2.112s [17/18] 337km/h
17. Hiroshi Aoyama Jepang Drive M7 Aspar (RCV1000R) 1m 35.106s +2.224s [19/19] 330km/h
18. Hector Barbera Spanyol Avintia Racing (Avintia) 1m 35.231s +2.349s [14/17] 322km/h
19. Michael Laverty Inggris Paul Bird Motorsport (PBM-ART) 1m 35.472s +2.590s [15/17] 324km/h
20. Danilo Petrucci Italia IodaRacing Project (ART) 1m 35.721s +2.839s [19/19] 320km/h
21. Mike Di Meglio Prancis Avintia Racing (Avintia)* 1m 35.749s +2.867s [16/16] 321km/h
22. Broc Parkes Australia Paul Bird Motorsport (PBM-ART)* 1m 35.941s +3.059s [8/12] 319km/h
23. Leon Camier Inggris Drive M7 Aspar (RCV1000R) 1m 36.394s +3.512s [16/20] 318km/h