RANCAH POST – Pesawat jet tempur AS jatuh di perairan sebelah selatan Jepang. Regu penyelamat Jepang berhasil menyelamatkan pilot dari pesawat berjenis F-15 itu.
Pesawat yang terbang dari Pangkalan Udara Kadena, Okinawa, jatuh di Laut Pasifik. Jet tempur itu jatuh sekira 112 kilometer dari Okinawa pada pukul 9.00 pagi waktu setempat.
Pihak berwenang Jepang langsung dikerahkan lokasi jatuhanya pesawat tersebut. Mereka mengerahkan kapal, pesawat penyelamat ke lokasi jatuhnya jet tempur canggih tersebut.
“Setelah melakukan pencarian, kami menemukan pilot tengah bertahan di sebuah perahu penyelamat,” ujar petugas penjaga pantai Jepang di Okinawa, seperti dilansir di Associated Press, Selasa (28/5/2013).
Pilot yang namanya tidak diketahui, diselamatkan oleh Angkatan Udara Pasukan Bela Diri Jepang. Hingga kini belum diketahui apa yang menyebabkan pesawat itu jatuh. Insiden kecelakaan saat ini masih diselidiki oleh pihak berwenang AS.