RANCAH POST – Smartphone anyar dengan merk Poco dilaporkan baru saja terlihat dalam database sertifikasi FCC (Federal Communications Commission). Smartphone tersebut punya nomor model 24117RK2CG yang diyakini sebagai Poco F7 Pro.
Dokumen sertifikasi FCC mengumbar beberapa informasi yang berkaitan dengan spesifikasi yang bakal diusung oleh smartphone tersebut. Salah satunya adalah kapasitas baterai 5.830 mAh dengan dukungan fast charging 90W.
Sebagai perbandingan, Poco F6 Pro yang dirilis pada Mei 2024 lalu dibekali baterai lebih kecil, yaitu 5.000 mAh dengan teknologi fast charging 120W.
Selain itu, smartphone ini juga tertulis menjalankan sistem operasi HyperOS 2.0 secara bawaan, mendukung Bluetooth versi 5.4, WiFi 2.4 GHz dan jaringan 5G.
Berdasarkan rumor yang beredar sebelumnya, dikatakan bahwa Poco F7 Pro akan menjadi smartphone rebrand dari Redmi K80.
Nah, Redmi K80 sendiri hadir dengan mengusung layar OLED 6.67 inci beresolusi 1.440 x 3.200 piksel, refresh rate 120 Hz, Dolby Vision, HDR10+, tingkat kecerahan 3.200 nits dan terlindungi Corning Gorilla Glass 7i.
Performanya mengandalkan chipset Snapdragon 8 Gen 3 dipadu RAM hingga 16 GB dan memori penyimpanannya mencapai 1 TB.
Redmi K80 dibekali kamera belakang ganda dengan konfigurasi kamera utama 50 MP dan ultrawide 8 MP. Lalu kamera depannya beresolusi 20 MP.
Smartphone tersebut disokong baterai 6550 mAh yang disertai teknologi fast charging 90W, dan sistem operasi yang dijalankannya adalah HyperOS 2.
BACA JUGA: Perbedaan Poco C75 vs Poco C65, Cek Aja Deh!
Redmi K80 tersedia dalam empat pilihan warna meliputi Black, White, Mint dan Blue. Harganya sendiri dibanderol mulai dari 2.499 yuan (sekitar Rp 5.4 juta).