Cara mengaktifkan fitur perawatan mata di HP Tecno memang menjadi salah satu hal yang banyak dicari. Menjaga kesehatan mata memang wajib dilakukan, terutama saat kamu menggunakan smartphone.

Perlu kamu ketahui, jika mata terlalu lama terkena pancaran dari layar HP, itu tidak baik untuk kesehatan mata. Dimana mata akan cepat lelah, merah, hingga berair.

Untuk itu, pada produsen smartphone menciptakan fitur yang bernama perawatan mata atau perlindungan mata. Fitur ini memiliki fungsi yang hampir mirip dengan fitur mode gelap, tapi keuda fitur ini tetap saja berbeda.

Sudah banyak sekali HP Android yang sudah memiliki fitur perawatan mata bawaan, salah satunya pada HP Tecno. Ya, HP keluaran terbaru ini hadir dengan spesifikasi menarik dan dibandrol dengan harga terjangkau.

Menariknya, kamu bisa mengkustomisasi fitur ini dengan menerapkan jadwal. Jadi, fitur ini akan aktif di jam yang kamu tentukan atau saat jam matahari tenggelam hingga terbit.

Jika kamu tertarik untuk menggunakan dan mengkustomisasi fitur ini. Berikut, kami akan mengulas cara mengaktifkan fitur perawatan mata lengkap dengan kustomisasinya. Simak artikel di bawah ini untuk mengetahui langkah-langkahnya.

BACA JUGA: Cara Merawat HP yang Sudah Ganti LCD Agar Awet

Cara Mengaktifkan Fitur Perawatan Mata di HP Tecno

Pada umumnya, mode perlindungan mata ini bisa kamu aktifkan dengan mudah jika fitur itu ada dalam menu yang berada di dalam notifikasi atau panel notifikasi HP Tecno yang kamu gunakan.

Disana, kamu hanya perlu mengetuk saja untuk mengaktifkan fitur tersebut. Tapi, jika kamu ingin mengaktifkannya dan mengkustomisasi waktu kapan mode tersebut aktif secara otomatis, kamu bisa melakukannya melalui menu pengaturan.

Nah, jika kamu belum mengetahui caranya, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

Mengaktifkan Fitur Perawatan Mata di HP Tecno

  • Pertama-tama buka menu Pengaturan di smartphone yang kamu gunakan.
  • Selanjutnya cari dan pilih menu Layar & Kecerahan.

    Pilih Layar dan Kecerahan
    Pilih Layar dan Kecerahan. (IST)
  • Kemudian cari kategori Tampilan dan pilih menu Perawatan Mata.

    Pilih Fitur Perawatan Mata
    Pilih Fitur Perawatan Mata. (IST)
  • Aktifkan terlebih dahulu fitur Perawatan mata dengan menggeser toddler hingga berwarna biru.

    Aktifkan Fitur Perawatan Mata HP Tecno
    Aktifkan Fitur Perawatan Mata HP Tecno. (IST)
  • Jika sudah aktif, kamu bisa pilih Kustomisasikan jadwal.

    Kustomisasikan Jadwal
    Kustomisasikan Jadwal. (IST)
  • Pada menu tersebut pilih opsi kustomisasikan jadwal dan atur waktu mulai dan akhir waktu fitur perawatan mata ini aktif.
  • Selesai, fitur perawatan mata akan aktif secara otomatis di waktu yang sudah kamu tentukan.

BACA JUGA: HP Vivo Restart Sendiri Secara Berulang? Atasi dengan Cara ini

Demikianlah cara mengaktifkan fitur perawatan mata di HP Tecno yang bisa kamu lakukan. Cukup mudah bukan? Yuk, aktifkan fitur ini untuk menjaga kesehatan mata kamu!

 

Share.

Leave A Reply