Butuh ukuran foto 500KB tapi takut foto pecah dan kurang jelas? Jangan khawatir, kini sudah ada cara mengubah ukuran foto menjadi 500KB yang bisa kamu lakukan dengan mudah.

Untuk mengubah ukuran foto ini, kamu bisa memanfaatkan berbagai situs kompres foto gratis yang kini sudah tersedia di internet. Dengan begitu, kamu tidak perlu menginstall aplikasinya terlebih dahulu.

Biasanya mengubah ukuran foto menjadi 500 KB dilakukan oleh seseorang yang ingin mengirimkan lampiran dengan email atau platform lainnya yang hanya mampu menampung ukuran foto tertentu.

Dengan mengubah ukuran foto menjadi lebih kecil, kamu bisa mentransfer nya melalui HP dengan mudah dan cepat asalkan memiliki koneksi jaringan internet yang stabil.

Untuk lebih jelasnya, Rancah Post sudah merangkum beberapa cara dari beberapa situs yang bisa kamu gunakan untuk mengubah ukuran foto menjadi 500KB di smartphone Android maupun iPhone. Simak artikel di bawah ini selengkapnya.

BACA JUGA: 2 Cara Mengaktifkan Mode Gelap di HP Tecno Spark Semua Tipe

Cara Mengubah Ukuran Foto menjadi 500KB

Seperti kita ketahui, foto memiliki dimensi atau ukuran tertentu yang dispesifikasikan dalam ukuran lebar dan tinggi. Biasanya foto yang dihasilkan dari kamera DSLR memiliki ukuran yang cenderung besar, sehingga saat ingin diunggah melalui email, foto tersebut tak bisa dimuat.

Kendati demikian, ada cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi hal tersebut, yaitu dengan mengubah ukuran foto menjadi lebih kecil tanpa merusak resolusi. Contoh ukuran foto yang sering dibutuhkan yaitu 500KB.

Saat ini, ada banyak situs online gratis untuk mengubah ukuran foto di internet yang bisa kamu gunakan. Menariknya, situs tersebut bisa kamu gunakan di HP dan sistem lainnya lho? Penasaran ada situs apa saja dan bagaimana cara penggunaannya? Simak selengkapnya.

1. Resize Image

Pertama, ada situs Resize Image. Situs yang satu ini bersifat multifungsi, karena bisa kamu gunakan untuk banyak hal, mulai dari memotong foto, mengecilkan foto, merotasi, mengubah latar belakang menjadi warna lainnya atau transparan.

Tak hanya itu, situs Resize Image ini sudah dilengkapi dengan teknologi AI yang memiliki kemampuan untuk mengoptimalkan kualitas foto sesuai dengan kebutuhan.

Jadi, kau bisa mengubah foto menjadi 500KB dengan mudah melalui situs ini. Berikut langkah-langkah lengkapnya:

  • Pertama-tama buka aplikasi browser yang kamu miliki dan kunjungi laman https://resizeimage.net/.
  • Selanjutnya Unggah foto yang ingin kamu ubah ukurannya menjadi 500 KB dengan klik upload an image.

    Upload dan Atur Ukuran Foto Sesuai Kebutuhan
    Upload dan Atur Ukuran Foto Sesuai Kebutuhan. (IST)
  • Lalu pilih file yang ingin kamu ubah.
  • Pada bagian “Optimize your Image” pilih opsi “Best Image Quality” agar kamu mendapatkan kualitas foto terbaik.
  • Lalu klik “Resize Image” dan sistem akan menampilkan ukuran piksel pada foto tersebut.
  • Jika sudah, klik “Download” dan foto akan tersimpan secara otomatis pada galeri ponsel.

2. IMGonline

Selanjutnya, kamu bisa mengecilkan ukuran foto menjadi 500 KB melalui situs IMGonline. Situs ini bisa kamu gunakan secara bebas dan gratis.

Selain itu, situs IMGonline juga menyediakan fitur untuk memperbaiki kualitas gambar dengan efek-efek yang bisa diterapkan di foto. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu lakukan:

  • Kunjungi laman resmi IMGonline di URL https://www.imgonline.com.ua/eng/
  • Selanjutnya, pilih opsi “Resize” dan pilih Choose File untuk mengunggah foto yang akan kamu ubah ukurannya.
  • Setelah itu, atur ukuran lebar dan tinggi foto yang kamu butuhkan.
  • Kemudian, atur output format foto yang sesuai dan klik OK.
  • Jika sudah, klik “Open Processes Image” untuk melihat hasil.
  • Terakhir, Download gambar tersebut.

BACA JUGA: Cara Cek Garansi Infinix Lewat Web dan Aplikasi

Demikianlah cara mengubah ukuran foto menjadi 500KB di HP secara online dan gratis yang bisa kamu lakukan.

Share.

Leave A Reply