Kamu ingin pergi berangkat haji atau umroh? Bisa coba download aplikasi yang wajib jemaah miliki saat menjalani ibadah umroh dan haji untuk mempermudah aktivitas yang harus kamu lakukan saat di tanah suci.

Seperti kita ketahui ibadah haji dan umrah menjadi salah satu ritual ibadah umat Islam yang dilakukan di tanah suci, Mekkah, Arab Saudi dengan mengunjungi Baitullah, Ka’bah.

Setiap musim haji di bulan Dzulhijjah ataupun sepanjang tahun untuk ibadah umroh, calon jamaah haji harus memiliki catatan baik itu hafalan, daftar aktivitas, dan tulisan lainnya agar lebih mudah untuk diakses.

Menariknya, saat ini kamu hanya perlu menggunakan aplikasi Android saja sebagai panduan haji dan umroh yang kamu lakukan.

Di dalamnya kamu bisa menemukan berbagai layanan untuk memudahkan kegiatan yang kamu lakukan, mulai dari persiapan sebelum berangkat, kegiatan selama ibadah Haji dan Umroh, hingga kepulangan ke Indonesia kembali.

Berikut kami akan merekomendasikan beberapa aplikasi yang wajib jamaah miliki saat menjalani ibadah haji.

Rekomendasi Aplikasi yang Wajib Jemaah Miliki Saat Menjalani Ibadah Umroh dan Haji

Labbaik

Pada jajaran pertama kamu bisa coba mengunduh aplikasi Labbaik. Aplikasi yang satu ini merupakan salah satu aplikasi besutan inkubator start up teknologi AMPlified yang berfokus untuk menyediakan berbagai layanan berupa panduan digital khusus bagi jemaah haji dan umroh Indonesia.

Di dalamnya kamu bisa menemukan banyak panduan yang cukup lengkap, mulai dari persiapan sebelum berangkat, ibadah haji dan umroh di Mekkah, hingga kepulangan kembali ke Indonesia.

Selain itu, di dalam aplikasi ini kamu juga akan mendapatkan konten-konten seperti doa-doa lengkap dengan artinya yang bisa kamu pelajari dengan mudah.

Jadi, kamu juga bisa menggunakan foto ini sebagai pendamping belajar saat manasik haji.

GoHajj – Aplikasi Umroh dan Haji

Aplikasi yang wajib jamaah miliki saat menjalani ibadah haji selanjutnya ada GoHajj. Papa ini dirilis oleh PT salam aplikasi Indonesia rilis.

Mereka juga menyediakan berbagai informasi yang terpadu dan lengkap mulai dari persiapan keberangkatan dari Indonesia, aktivitas kegiatan ibadah haji dan umrah di Arab Saudi, hingga persiapan pulang kembali ke Indonesia.

Aplikasi ini juga menyediakan banyak fitur yang berisikan doa-doa lengkap dan format bertulisan maupun audio.

Dengan begitu, kamu bisa menggunakan aplikasi ini sebagai layanan untuk melafalkan, menirukan, dan menghafalkannya.

BACA JUGA: Aplikasi Doa Doa Lengkap Digital

Haji Pintar 2018

Kemudian kamu bisa coba dengan mengunduh aplikasi Haji pintar 2018. Aplikasi ini sangat penting bagi kamu yang ingin melakukan ibadah haji dan umroh.

Banyak pengguna yang menyarankan untuk menginstal aplikasi ini, karena di dalamnya kamu bisa menemukan banyak fitur unggulan yang akan memudahkan para jemaah untuk beribadah.

Beberapa fitur tersebut mulai dari fitur jadwal seputar kegiatan Haji mulai dari jadwal masuk asrama, keberangkatan, nama ibadah haji, hingga kepulangan jamaah kembali ke Indonesia.

Tak hanya itu, kamu juga bisa menemukan tuntutan mengenai manasik haji dan umroh yang lengkap beserta doa-doanya.

Fitur peta lokasi yang disediakan aplikasi ini juga menyediakan lokasi pemondokan haji dan umroh saat di Mekah dan Madinah lengkap dengan rutenya. Jangan begitu Kamu tidak akan kesulitan untuk menemukan akomodasi.

IMabrur

Aplikasi yang wajib jamaah miliki saat akan menjalani ibadah haji selanjutnya ada imabrur. Memiliki platform yang menarik membuat aplikasi ini banyak diminati oleh para calon jemaah haji.

Platform yang dikembangkan oleh Indosat ooredoo Hutchison ini, akan menyediakan berbagai informasi untuk memandu jamaah haji dan umroh mulai dari persiapan keberangkatan.

Persiapan tersebut berisikan thawaf dan Sa’I, dengan informasi lainnya mengenai kepulangan kamu ke Indonesia.

Ada juga beberapa fitur kumpulan doa-doa umum maupun doa-doa selama ibadah haji dan umroh yang bisa kamu temukan di aplikasi ini.

Huji Jemaah Haji

Aplikasi berikutnya yang bisa kamu gunakan ada Huji Jemaah Haji. Aplikasi yang satu ini sangat recommended untuk kamu gunakan karena sudah dilengkapi dengan banyak fitur yang berguna untuk mendukung kenyamanan jamaah dalam beribadah haji dan umroh.

Fitur-fitur yang bisa kamu temukan di aplikasi ini, seperti Manasik Haji yang akan memberikan pelatihan manasik secara visual dan audio, tracking GPS Haji, broadcast untuk informasi, help atau fitur bantuan, dan masih banyak lagi.

Aplikasi ini sangat membantu kamu agar perjalanan haji yang kamu lakukan memiliki persiapan yang matang dan terencana.

Haji Sehat

Terakhir, kamu bisa coba dengan menginstall aplikasi Haji Sehat. Aplikasi yang satu ini dibuat resmi oleh Pusat Kesehatan Haji Indonesia dan diharapkan mampu memberikan berbagai informasi mengenai kesehatan jemaah haji selama melakukan perjalanan.

Menariknya, pada aplikasi ini kamu bisa menemukan fitur tombol darurat yang akan menolong jamaah haji jika mengalami kondisi kesehatan darurat.

BACA JUGA: Aplikasi Fintech Syariah

Itulah beberapa aplikasi umroh dan haji yang wajib kamu miliki saat akan menjalkan ibadah tersebut.

Share.

Leave A Reply