Di era digital serba bisa seperti sekarang ini banyak cara instan untuk melakukan pembayaran, salah satunya bayar tol pakai LinkAja.
Seperti kita ketahui, LinkAja merupakan salah satu dompet digital terbaik yang hadir di Indonesia, dimana mereka menyediakan berbagai layanan pembayaran.
Salah satu fitur baru yang dikembangkan oleh aplikasi ini yaitu bisa digunakan untuk membayar tol saat kartu e-toll kamu tidak memiliki saldo.
Dengan adanya metode pembayaran tol ini, kamu bisa lebih cepat untuk melakukan pembayaran dan perjalanan tidak akan terganggu.
Tapi perlu kamu ketahui, inovasi baru ini baru hanya tersedia untuk LinkAja, tidak dengan OVO atau GoPay yang hanya biasa digunakan untuk pembayaran belanja online atau membayar ojek online.
Meskipun bayar tol pakai LinkAja ini tergolong fitur baru, tapi cara ini sudah memiliki banyak peminat, beberapa diantaranya masih bingung dengan cara melakukannya.
Selain itu, pembayaran tol menggunakan LinkAja ini juga tidak bisa dilakukan di semua tol di Indonesia, hanya beberapa tol saja yang baru menerapkan metode pembayaran pakai LinkAja.
Nah, jika kamu tertarik untuk melakukan pembayaran saat masuk tol dengan menggunakan LinkAaja, berikut kami akan membahas caranya agar kamu tidak bingung untuk melakukannya. Yuk, simak artikel di bawah ini untuk mengetahuinya.
BACA JUGA: Cara Top Up Flazz BCA
Cara Bayar Tol Pakai LinkAja dengan Pengisian Saldo Mandiri
Pertama kamu bisa mengisi saldo e-toll melalui LinkAja sendiri, tapi untuk melakukan pengisian ini, smartphone yang kamu gunakan harus sudah mendukung dan memiliki fitur NFC.
NFC merupakan komunikasi jarak dekat antara dua perangkat yang bisa dilakukan untuk berkomunikasi atau menghubungkan satu sama lain saat keduanya saling berdekatan.
Nah, berikut langkah-langkah pengisiannya:
- Buka aplikasi LinkAja yang terinstall pada perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya, pilih menu Semua untuk menemukan menu “Kartu Uang Elektronik.
- Jika sudah menemukan menu tersebut, klik dan masukan nomor kartu tol yang kamu miliki, kartu ini biasanya memiliki 16 digit angka.
- Setelah itu, masukkan nominal saldo yang akan kamu isikan ke e-toll, untuk pengisian melalui LinkAja sendiri yaitu Rp 20.000 dst.
- Lalu klik Lanjutkan untuk memproses transaksi.
- Nantinya, akan muncul detail pengisian saldo e-toll, jika sudah benar klik Konfirmasi.
- Kemudian tekan tombol lingkaran merah untuk mengupdate saldo dan masukan PIN LinkAja.
- Terakhir, tempelkan kartu tol ke bagian belakang HP dan tunggu prosesnya selesai.
BACA JUGA: Aplikasi Cek Saldo E Toll
Nah, itulah cara bayar tol pakai LinkAja yang bisa kamu lakukan. Jangan lupa untuk mengisi atau top up saldo LinkAja sebelum melakukan perjalanan untuk mengantisipasi habisnya saldo e-toll.