RANCAH POST – Diawali dengan rumor dan bocoran, Vivo X70 Series akhirnya secara resmi telah diluncurkan oleh perusahaan di kampung halamannya, China. Ada tiga model yang dihadirkan, yakni Vivo X70, Vivo X70 Pro dan Vivo X70 Pro+.
Ketiga ponsel premium tersebut merupakan penerus dari Vivo X60, X60 Pro dan X60 Pro+ yang rilis pada Desember tahun lalu. Sama seperti pendahulunya, Vivo X70 Series juga masih dibekali kamera canggih bikinan produsen optik terkemuka asal Jerman, ZEISS.
Vivo X70

Vivo memodali perangkat ini dengan chipset MediaTek Dimensity 1200. Chip tersebut dipasangkan dengan RAM 8 GB dan 12 GB serta memori internal 128 GB dan 256 GB.
Dari segi layar, X70 memiliki layar AMOLED berukuran 6.56 inci dengan resolusi FHD+, refresh rate 120 Hz, HDR10+ dan memiliki punch hole di bagian atas untuk menampung kamera selfie 32 MP.
Sementara di punggungnya tersemat pengaturan tiga kamera yang meliputi kamera utama 40 MP dengan sensor Sony IMX766V, ultra wide 12 MP dan portrait 12 MP.
Untuk catu daya, perangkat ini dibekali baterai 4.400 mAh dengan teknologi fast charging 44W. Vivo X70 menjalankan sistem operasi Android 11 berlapis antarmuka OriginOS 1.0.
Vivo X70 Pro

Secara garis besar, Vivo X70 Pro memiliki sejumlah persamaan dengan model reguler. Adapun perbedaannya hanya terletak pada sisi kamera, chipset dan juga baterai.
Vivo X70 Pro dipersenjatai chipset Exynos 1080 yang dikawinkan dengan RAM 8 GB atau 12 GB. Untuk penyimpanannya sendiri ponsel ini menawarkan opsi storage 128 GB, 256 GB dan 512 GB,
Lalu di sektor kamera, X70 Pro datang dengan membawa empat buah kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, ultra wide 12 MP, telephoto 12 MP dan lensa periscope 8 MP. Sedangkan di depan ada kamera 32 MP untuk keperluan selfie.
Smartphone ini memiliki bodi berukuran 158.3 x 73.2 x 8 mm dengan bobot 185 gram. Vivo membenamkan baterai 4.450 mAh dengan fast charging 44W.
Vivo X70 Pro+

Ini adalah varian tertinggi dari Vivo X70 Series. HP flagship terbaru Vivo ini mengusung layar LTPO AMOLED berdiagonal 6.78 inci dengan resolusi Ultra HD (1.440 x 3.200 piksel), refresh rate 120 Hz dan sanggup menampilkan hingga lebih dari 1 miliar warna.
Dapur pacunya dipasrahkan pada chipset Snapdragon 888+, ada tiga opsi memori yang disediakan yaitu 8/256 GB, 12/256 GB dan 12/512 GB.
Vivo X70 Pro Plus ditopang baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 55W. Ponsel ini berbobot 209 gram dengan ketebalan 8.89 mm.
Menyoal kamera, X70 Pro+ membawa konfigurasi Quad Camera belakang dengan kamera utama 50 MP, ultra wide 48 MP dengan sensor Sony IMX598, kamera portrait 12 MP dan telefoto 8 MP. Sedangkan kamera depannya beresolusi 32 MP.
Harga Vivo X70 Series
Vivo X70 dan X70 Pro ditawarkan dalam tiga varian warna, yaitu Black, White, Lime. Sedangkan X70 Pro+ memiliki varian warna Black, Blue, Orange.
Vivo X70
- RAM 8 GB + ROM 128 GB 3.699 yuan (sekitar Rp 8.1 juta)
- RAM 8 GB + ROM 256 GB 3.999 yuan (sekitar Rp 8.8 juta)
- RAM 12 GB + ROM 256 GB 4.299 yuan (sekitar Rp 9.4 juta)
Vivo X70 Pro
- RAM 8 GB + ROM 128 GB 4.299 yuan (sekitar Rp 9.4 juta)
- RAM 8 GB + ROM 256 GB 4.599 yuan (sekitar Rp 10.1 juta)
- RAM 12 GB + ROM 256 GB 4.799 yuan (sekitar Rp 10.5 juta)
- RAM 12 GB + ROM 512 GB 5.299 yuan (sekitar Rp 11.6 juta)
BACA JUGA: Vivo V2105 Mampir di TKDN dan Postel, Vivo X70 Pro?
Vivo X70 Pro+
- RAM 8 GB + ROM 256 GB 5.499 yuan (sekitar Rp 12.1 juta)
- RAM 12 GB + ROM 256 GB 5.999 yuan (sekitar Rp 13.2 juta)
- RAM 12 GB + ROM 512 GB 6.999 yuan (sekitar Rp 15.4 juta)