RANCAH POST – Pada tahun 2020 lalu, Samsung telah merilis smartphone seri F pertamanya, yakni Galaxy F41. Dan hari ini, Senin (15/2/2021), Samsung Galaxy F62 resmi meluncur.
Sama dengan pendahulunya Galaxy F41, handset ini juga diluncurkan untuk pertama kalinya di Negeri Bollywood, India. Beberapa spesifikasi unggulan yang ditawarkannya meliputi prosesor flagship Exynos 9825, kamera utama 64MP dan baterai bongsor 7.000 mAh.
Spesifikasi Samsung Galaxy F62
Samsung Galaxy F62 mengusung desain layar Infinity-O dengan panel berjenis Super AMOLED Plus seluas 6.7 inci. Resolusi layarnya adalah 1.080 x 2.400 piksel (FHD+) dan menawarkan aspek rasio 20:9.
Di belakang, ponsel ini memiliki modul kamera persegi yang menampung empat buah lensa kamera. Keempat kamera yang dimaksud terdiri dari sensor utama 64MP, ultrawide 12 MP, makro 5 MP dan depth sensor 5 MP.
Sedangkan untuk kebutuhan selfie dan panggilan video pengguna, Samsung menyematkan sensor berkekuatan 32MP di bagian depan.
Untuk urusan performa, hp Samsung ini dibesut oleh prosesor Exynos 9825 yang memiliki arsitektur 7 nm. Ya, Exynos 9825 sebelumnya juga dipercaya untuk menjadi otak pacu dari duo flagship Galaxy Note10 dan Galaxy Note10+.
Nah, di Galaxy F62 chip Exynos 9825 tersebut diracik dengan RAM LPDDR4x 6GB atau 8GB dan penyimpanan UFS 2.1 berkapasitas 128GB.
Menariknya, meskipun hadir dengan baterai jumbo 7.000 mAh, ponsel ini justru memiliki bodi ramping dengan ketebalan hanya 9.5 mm. Tak ketinggalan, Samsung juga membekalinya dengan dukungan fast charging 25W.
Fitur unggulan yang ditawarkannya meliputi dukungan Dual-SIM 4G LTE, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.0, USB-C, slot kartu microSD (1TB), dan jack audio 3.5mm.
Untuk keamanan, ponsel ini memiliki sensor pemindai sidik jari yang dipasang di samping dan dukungan fitur face unlock.
Samsung Galaxy F62 meluncur dengan sistem operasi OneUI 3.1 berbasis Android 11 ini dijual dengan banderol harga 2399 Rupee (Rp 4.5 juta) untuk varian RAM 6/128 GB dan 2599 Rupee (Rp 4.9 juta) untuk model tertinggi, yakni RAM 8/128 GB.
BACA JUGA: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A02 di Indonesia
Penjualan perdananya baru akan dibuka pada tanggal 22 Februari 2021 di e-commerce Flipkart dan Samsung Official Store. Sejauh ini belum ada tanda-tanda ketersediaannya untuk pasar lain.