Viral Video, RANCAH POST – Baru-baru warganet ramai menyoroti sebuah rekaman video yang mempelihatkan sejumlah muda-mudi nongkrong di mal mewah sambil kamer iPhone.
Video tersebut ramai diunggah oleh beberapa akun dan menjadi viral hingga memenuhi beranda plarform media sosial.
Dalam video berdurasi singkat itu, terlihat sekelompok pria dan wanita tengah berkumpul di sebuah mall.
Mereka pun mengaku adalah orang kaya dan selalu nongkrong di mal mewah yang tersedia minuman-minuman mahal.
Mirisnya, mereka malah mengejek dan merendahkan orang-orang yang nongkrong tempat pinggir jalan.
“Hai guys. Selamat malam. Gue mau kasih tahu aja nih kalau kita tuh orang kaya tuh nongkrongnya di mal. Mal-nya mall mewah.
Kalau kalian di mana? Di pinggiran ya? Aduh kalau di pinggiran gak usah temenan sam kita. Maaf ya,” ucap salah satu wanita sambil disahut oleh teman-temannya yang lain.
Tak hanya itu, pada video lain mereka juga memerkan HP iPhone dan lagi-lagi merendahkan orang-orang yang memiliki HP selain iPhone.
“Minimal kameranya 3, terus iphone. Jadi kalau berbau di luar iphone kita gak bisa terima. minimal kamera 3, ada logo apple, ada airdrop. Kalau gak ada airdropnya gak nyambung,” sambung mereka lagi.
Sontak saja video muda-mudi yang mengaku orang kaya dan pamer selalu nongkrong di mal mewah ini bikin warganet geram.
Warganet merasa geram dengan sekelompok orang yang pamer itu, padahal banyak orang yang lebih kaya dibanding mereka tapi tak sombong.
https://www.instagram.com/p/CGejqZnBhyN/
nurintanoktriani, “Ga usah terpancing. Sekarang banyak orang sok kaya otak dong-dong. Bikin konten yg negatif trs viral jd artis tanpa jalur ribet alias instan. Jgn dikasih panggung deh mendingan yg kaya gini.”
apriliamndsr, “Idih siapa juga yang mau berteman sama lu lu pada , yang ada keburu modar duluannn sombong syekaliee , ingett sayy semua yg kamu milikin milik alloh , di ambil alloh baru tau rasa , mending sekolah lagi belajar bilang rrrrrrrrrrrr”
BACA JUGA: Tak Sadar Aksinya Terekam CCTV, Maling ini Malah Bangga Pamer Helm Curian di WA
ardi_novrianto, “itu di tempat wine yang di PI kalo ga salah ya mbak…gw yang beberapa kali kesitu juga ga pamer,gw pamernya kalo bisa makan jengkol”