Viral Video, RANCAH POST – Pandemi virus corona (Covid-19) hingga kini masih melanda Indonesia dan menimbulkan berbagai dampak, salah satunya bagi perusahan dan karyawannya.

Hal itu terlihat dari video yang baru-baru ini beredar di sejumlah platform media sosial usai dibagikan oleh akun TikTok @rizkajuniar14.

Dalam video tersebut, sebuah perusahaan tengah melaksanakan pengumuman pemutusan hubungan kerja alias PHK pada karyawan.

Tampak ribuan pekerja yang berdiri di depan sebuah gedung. Saking banyaknya, ribuan karyawan tersebut sampai nyaris memadati semua isi halaman gedung tersebut.

Mereka rupanya tengah mendengarkan pengumuman yang memberitahuan bahwa perusahan melakukan PHK massal.

“Pemberitahuan PHK massal karyawan PT…,” ucap seorang pria.

Berdasarkan keterangan yang ditulis akun TikTok @rizkajuniar14 dalam narasi video yang diunggahnya pada Minggu, 20 Sepetmber 2020, diketahui bahwa perusahan tersebut melakukan PHK massal terhadap seluruh karyawan.

“Semua karyawan di PHK. Kalian bisa byangin ga sih betapa sedihnya? Di sini tuh banyak orang yang menggantungkan hidupnya di sini.

Ada yang harus menjadi tulang punggung keluarga ada yang membiayai keluarganya kuliah sambil kerja.” tulisnya.

Menurut akun tersebut, jumlah karyawan yang kena PHK massal dalam unggahannya itu belum semuanya karena di bagi menjadi 2 tempat pengumuman.

“Dan ini belum semuanya karena di bagin 2 tempat pengumuman phk nya,” tulisnya lagi dalam narasi video.

Usai diunggah ke media sosial, video pengumuman perusahan melakukan PHK massal terhadap karyawan ini pun membuat banyak warganet ikut bersedih.

nizamafandie22, “corona mengajarkan utk tidak sombong saar kita diatas,kecukupan bekerja dan kesombongan yg lainnya..smg makin banyk org lbh berempati ke sesama”

San, ” Gw juga udah nganggur dari bulan Maret,nyesel selalu negluh kalau kerja capek harus bnyk” bersyukur kalian yg masih punya kerjaan”

vivi_2020, ” Ge ngebayangin betapa hancur nya juga hati dari pemilik PT tersebut karna hrs seperti ini dan yg paling tkt nya bangkrut trs terbengkalai pabriknya.’

BACA JUGA: Viral Video Karyawan Ramayana Depok Menangis Sambil Berpelukan Usai Kena PHK

Silvia Septianty, ” dan gw salah satu karyawan phk sedih bgtsihh corona bener2 ngefek bgt kesemua perusahaan,jangankan pengusaha kecil bahkan efeknya sampe ke yg besar,”

Share.

Leave A Reply