RANCAH POST – Setelah dilaporkan akan merilis ponsel poni, Samsung kembali bikin geger jagat smartphone. Perusahaan dikabarkan tengah mempersiapkan perangkat baru dari seri A berbekal fitur baru.
Menurut bocoran yang bertiup dari daratan Cina, Samsung tengah bekerja keras mempersiapkan ponsel mid-range Galaxy A10 dengan fitur sensor sidik jari di layar.
Galaxy A10,UDFS.
— 电流_Current (@MMDDJ_) December 21, 2018
Pemilik akun Twitter bernama @MMDDJ_ juga telah melaporkan bahwa raksasa elektronik asal Korea Selatan itu tengah mempersiapkan seri Galaxy terbaru yang didukung chipset Snapdragon 845.
Senada dengan bocoran tersebut, Samsung Galaxy A10 tampaknya bakal menjadi perangkat yang akan mendukung fitur pembaca sidik jari di layar dan chipset flagship SD845.
Meskipun saat ini masih minim akan bocoran, namun diharapkan ponsel Galaxy A10 ini akan terungkap melalui rangkaian bocoran selanjutnya.
BACA JUGA: Samsung Resmi Hadirkan Notebook 9 Pen, Ini Spesifikasinya!
Sebelumnya, Samsung juga telah meluncurkan handset Galaxy A8s yang menawarkan desain layar berlubang sebagai tempat bersemayamnya kamera depan.