RANCAH POST – Pabrikan smartphone pendatang baru, Realme resmi memperkenalkan trio ponsel terbarunya Realme 2, Realme 2 Pro dan Realme C1 di pasar Indonesia hari ini.
Trio smartphone stylish dengan kekuatan maksimum dan harga yang sangat terjangkau ini dapat dibeli di Lazada Indonesia mulai tanggal 16 Oktober mendatang.
Lalu, bagaimana spesifikasi yang ditawarkan dan berapa banderol harga resmi Realme 2, Realme 2 Pro dan Realme C1 untuk pasar Indonesia?
Realme 2 hadir menawarkan bentang layar seluas 6.2 inci berponi dengan resolusi HD+, aspek rasio 19:9, dan telah dilindungi lapisan Gorilla Glass.
Desain bagian belakang ponsel Realme ini seperti kaca yang dihiasi corak berlian sehingga membuat ponsel terkesan memiliki penampilan mewah.
Bagian jantung pacu, Realme 2 disokong chipset Snapdragon 450 yang dipasangkan dengan RAM 3GB atau 4GB, memori internal 32GB atau 64GB, dan baterai 4.230 mAh.
Urusan pencitraan, handset telah menggandeng fitur kamera ganda belakang dengan konfigurasi 13MP+2MP, dan kamera selfie 8MP di bagian depan.
Realme 2 Pro hadir dengan layar sedikit lebih lebar 6.3 inci yang menghasilkan resolusi Full HD+. Tak ketinggalan layar poni berjuluk dewdrop di bagian atas.
Sebagai varian Pro, ponsel ini dibesut chipset Snapdagon 660 AIE. Soal memori, Realme 2 Pro tersedia dalam tiga pilihan RAM dan memori internal, 4GB+64GB, 6GB+64GB, dan 8GB+128GB.
Sektor kamera, Realme 2 Pro dilengkapi fitur dual kamera belakang. Masing-masing sensor memiliki resolusi 16MP (Sony IMX398) + 2MP. Sedangkan di bagian depan, handset dibekali lensa 16MP untuk selfie.
Realme 2 Pro dijalankan pada sistem operasi ColorOS 5.2 berbasis Android 8.1, dan handset ditenagai baterai berkapasitas 3.500 mAh.
Terakhir, Realme C1 mendarat di Indonesia sebagai ponsel entry-level dengan menawarkan layar 6.2 inci berponi, resolusi HD+ (720 x 1520 piksel), dan telah dilapisi Corning Glass.
Realme C1 ditenagai chipset octa-core 1.8 GHz Snapdragon 450, RAM 2GB, memori internal 16GB, sistem operasi Android Oreo 8.1, dan baterai 4.230 mAh.
Beralih ke bagian kamera, Realme C1 membawa fitur dual kamera belakang. Kedua sensor masing-masing memiliki resolusi 13MP+2MP. Untuk selfie, C1 ditanamkan kamera 5MP.
Harga resmi Realme 2 di Indonesia dibanderol mulai Rp1.999.000 untuk model 3GB, sedangkan model 4GB dilepas Rp2.399.000. Ponsel tersedia dalam pilihan red diamond, blue diamond, dan black diamond
Harga Realme 2 Pro dilepas mulai Rp2.899.000 untuk versi 4GB, Rp3.299.000 untuk versi 6GB, dan versi high-end dengan RAM 8GB dibanderol Rp3.699.000. Ponsel ini tersedia dalam ice lake, black sea, dan blue ocean.
Terakhir, harga Realme C1 di Indonesia dibanderol Rp1.499.000, dan ponsel entry-level ini tersedia dalam dua pilihan warna, yaitu black dan blue.
Penjualan perdana Realme 2 akan digelar di Lazada pada tanggal 16 Oktober mulai pukul 11.00 WIB , sedangkan Realme 2 Pro pada tanggal 23 Oktober, dan Realme C1 dijual pada tanggal 30 Oktober.