RANCAH POST – Sheila On 7 merupakan sebuah band yang cukup terkenal di tanah air. Band ini beranggotakan Duta, Adam, Eross dan juga Brian. Mereka telah malang melintang di dunia musiak tanah air sejak tahun 1996 lalu.
Karya-karyanya pun tidak pernah gagal memanjakan pendengarnya. Bahkan sampai sekarang sejumlah hitsnya masih tetap diingat walaupun telah beberapa tahun berlalu.
Walaupun saat ini popularita mereka mulai menurun, namun tetap saja Duta dan kawan-kawan tak berhenti untuk berkarya.
Yang paling baru, belum lama ini mereka merilis sebuah lagu dengan judul Film Favoritmu lewat sebuah labbel independent miliknya sendiri.
Namun dibalik single barunya ini rupanya ada ceita menarik dibaliknya. Bahkan cerita ini mendadak viral.
Seorang penyiar radio yang diketahui bernama Andi Muhammad Ikhlas mengunggah curhatan panjangnya melalu akun Facebook tentang Duta Sheila On 7.
Dalam curhatannya tersebut Andi mengagumi sosok Duta yang sudah memiliki imej sebagai musisi tingkat atas dengan lugas menjajakan sendiri karyanya tanpa ada batas kepada teman medianya.
Bahkan tanpa adanya embel-embel label yang besar. Tentu saja curhatan Andi ini langsung viral dan menjadi pebincangan di kalangan netizen.
Mereka mengaku sangat terharu dengan sikap rendah hari Duta. Sejumlah akun di media sosial pun mulai menyebarkan berita ini hingga menjadi viral.
BACA JUGA
- Buat Netizen Kagum, Meski Terkenal, Duta Sheila on 7 Mau Nyanyi di Pernikahan Sederhana Warga
- Ibunda Drummer Sheila On 7 Brian Kresnaputro Meninggal Dunia
Duta memang dikenal dengan sosoknya yang sederhana. Beberapa waktu yang lalu ia sempat menghebohkan netizen dengan kemunculannnya dalam sebuah acara kondangan nikah d sebuah kampung.