RANCAH POST – Smartphone dengan baterai tahan lama sudah pasti banyak diidam-idamkan para pengguna handphone saat ini. Selain tidak harus repot sering charge, juga tak perlu beli yang namanya powerbank.
Tanpa baterai, smartphone tidak akan hidup. Kapasitas baterai minim atau kecil, memungkinkan pengguna harus selalu dekat colokan untuk dapat mengisi ulang baterai smartphone. Kalaupun ada alternatif, maka pengguna harus mau repot membawa powerbank kemana-mana.
Seiring perkembangan teknologi yang begitu pesat, sudah menjadi menu wajib bagi para vendor untuk menghadirkan smartphone dengan baterai tahan lama atau berkapasitas besar. Meski kadang baterai seringkali mengorbankan desain ponsel itu sendiri.
Semakin besar kapasitas baterai, kadang makin besar juga wujud smartphone tersebut. Namun, selain kapasitas besar, baterai smartphone juga harus bertahan lama saat digunakan perangkat.
Bagaimana jadinya jika Anda melakukan traveling sementara baterai smartphone terkuras sehingga banyak momen indah tak dapat dijepret lantaran baterai handphone sudah sangat low?
Beda jika Anda memiliki smartphone dengan baterai terbaik dan tahan lama. Tak lagi khawatir kehabisan baterai saat berpetualang, bermain game, browsing dan lain sebagainya.
Nah, berikut daftar smartphone dengan baterai tahan lama bahkan yang terbaik sepanjang tahun 2017 sebagaimana dikutip GSMArena di bawah ini.
Smartphone dengan Baterai Tahan Lama
Xiaomi Mi Max 2
Berbekal baterai 5300 mAh, Mi Max 2 memiliki rating waktu pemakaian 126 jam. Berkat penggunaan chipset efisien Snapdragon 625, juga fitur Quick Charge 3.0 menobatkan Xiaomi Mi Max 2 sebagai smartphone dengan baterai paling tahan lama.
Xiaomi Mi Max dapat bertahan selama 30 jam waktu bicara, 19 jam browsing internet, dan 21 jam memainkan video.
Xiaomi Redmi Note 4
Sementara itu, Redmi Note 4 bertengger di urutan kedua smartphone dengan baterai tahan lama dengan kapasitas 4100 mAh. Penerus handphone Redmi Note 3 ini memiliki rating ketahanan baterai 119 jam.
Chipset Snapdragon 625 juga sangat berpengaruh pada baterai Xiaomi Redmi Note 4 ini. Handset mampu bertahan selama 34 jam waktu bicara, 17 jam browsing, dan 15 jam menonton video.
Samsung Galaxy A7 (2017)
Samsung Galaxy A7 (2017) hadir dengan layar Super AMOLED 5.7 inci menawarkan performa baterai mumpuni. Handphone Samsung ini mengantongi rating keawetan baterai selama 115 jam.
Baterai Samsung A7 (2017) berkapasitas 3600 mAh dapat digunakan selama 28 jam waktu bicara, 15 jam surfing internet, dan 18 jam memainkan video.
Sony Xperia XZ1 Compact
Selanjutnya, smartphone dengan baterai tahan lama dan terbaik jatuh pada handset Sony Xperia XZ1 Compact. Handset dengan baterai berkapasitas 2700 mAh ini memiliki rating pemakaian baterai 108 jam.
Xperia XZ1 Compact diklaim dapat bertahan selama 23 jam waktu bicara, 14 jam browsing, dan 15 jam menyaksikan video.
Huawei Mate 10 Pro
Huawei Mate 10 Pro dengan kapasitas baterai 4000 mAh menobatkan perangkat sebagai smartphone dengan baterai tahan lama. Mate 10 Pro mengantongi rating pemakaian baterai 96 jam.
Handphone besutan Huawei ini memiliki ketahanan 21 jam waktu bicara, 15 jam bermain internet, dan 15 jam menonton video.
Oppo F5
Pendatang baru, Oppo F5 berhasil masuk ke jajaran smartphone dengan baterai terbaik dan tahan lama. F5 mendapat rating pemakaian baterai selama 91 jam.
Ponsel Oppo dengan baterai 3200 mAh ini dapat digunakan bicara selama 22 jam, menjelajah web selama 17 jam, dan menonton video selama hampir 12 jam.
Samsung Galaxy J7 (2017) dan J5 (2017)
Selanjutnya, handphone Samsung seri J. Galaxy J7 (2017) dan J5 (2017) meraih rating pemakaian baterai masing-masing selama 108 jam dan 97 jam.
Samsung Galaxy J7 (2017) ini diklaim dapat bertahan selama 26 jam waktu bicara, 14 jam browsing web, dan 16 jam menonton video favorit.
Sedangkan Galaxy J5 (2017) didapuk mempu bertahan 21 jam waktu bicara, 10 jam waktu menjelajah internet, dan 18 jam menyaksikan video kesayangan.
Samsung Galaxy S8 Active
Selain hadir sebagai ponsel gahar, Samsung Galaxy S8 Active juga rupanya memiliki ketahanan baterai mumpuni. Handset buatan raksasa Korea Selatan ini memiliki ketahanan baterai selama 111 jam.
Berkat baterai 4000 mAh, Galaxy S8 Active berkenan menemani pengguna ngobrol selama 34 jam, browsing web selama 14 jam, dan menonton video 18 jam.
Sony Xperia XA1 Plus
Terakhir, ponsel pabrikan perusahaan Jepang, Sony Xperia XA Plus juga dipatut diacungi jempol dalam urusan ketahan baterai. XA Plus mendapat rating baterai 101 jam.
Xperia XA Plus menawarkan waktu bicara selama 22 jam, browsing web selama 15 jam, dan menonton video selama 12 jam.
Itulah daftar smartphone dengan baterai tahan lama terbaik selama tahun 2017. Semoga menjadi referensi bagi Anda yang tengah mencari handphone tangguh yang tak perlu sering-sering nge-charge.