RANCAH POST – Pasangan kekasih Samuel Zylgwyn dan juga Franda akan segera melakukan pernikahan di dua kota, Bali dan juga Surabaya. Malah rencananya, Samuel akan pergi ke pulau Dewata hari Rabu besok. Lalu, apakah hari bahagia Samuel dan juga Franda akan dilangsungkan minggu ini?
“Secepatnya aja sih. Lusa mau ke Bali mau jalan-jalan saja kok, nggak nikah,” tutur Samuel Zylgwyn, setelah fitting baju pengantin, di rumah mode Wong Hang, daerah Gandaria, Jakarta Selatan, pada Senin (1/8/2016).
Sampai saat ini, Samuel masih saja menutupi tanggal pernikahannya bersama Franda. Dia beralasan bahwa dia tidak ingin mengumbar tanggal bahagianya itu sebelum mendekati hari H-nya. Terlebih Samuel sempat mempunyai pengalaman buruk mengenai hal itu.
Dia mengatakan bahwa dia akan memberi tahu sekitar 3-4 hari sebelum hari H. Dia takut jika pengelaman buruknya di masa lalu terulang kembali.
Samuel Zylgwyn tidak menampik jika dirinya telah dihantui rasa deg-degan jelang pernikahannya bersama Franda. Setidaknya dia merasa bersyukur karena segala persiapan pernikahan, berangsur-angsur telah rampung. Tetapi sayang, Franda tidak dapat bisa ikut hadir dalam kegiatan fitting baju pengantin yang paling terakhir.