Berita Terkini RANCAH POST – Ahok akan ditentukan jadi atau tidaknya menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta lewat sidang paripurna DPRD DKI Jakarta yang akan dilangsungkan hari ini, Jumat (14/11/2014). Paripurna ini dihelat sesudah DPRD DKI Jakarta melakukan rapat jajaran pimpinan kemarin.
Perbedaan pendapat antar fraksi menyebabkan peresmian Ahok menjadi simpang siur dan menjadi tak tentu terlebih DPRD DKI Jakarta juga tengah menunggu fatwa MA, mengenai kabar tersebut langsung ditanggapi oleh Prasetyo Edi Marsudi selaku pimpinan DPRD DKI.
DPRD DKI yang telah melakukan rapat pimpinan DPRD menyatakan, rapat paripurna untuk pelantikan Ahok menjadi Gubernur DKI Jakarta benar-benar akan dilangsungkan hari ini, Prasetyo juga menuturkan ingin menyudahi polemik dan kisruh pelantikan Ahok yang selama ini menjadi bola panas yang bergulir di lini masa.
“Saya tidak ingin terpancing suasana, saya hanya mau bekerja! mohon maaf saya ingin bekerja. Saya ungkapkan, bagi yang hari ini tidak sepemikiran dengan saya, silahkan tempuh jalan hukum ,” ungkap Prasetyo.