RANCAH POST – Akun Twitter salah satu penyanyi Welsh terkenal, Katherine Jenkis dibobol hacker. Disinyalir peretas akun artis bersuara sopran ini adalah penggemar Selena Gomez.
“Maaf, akun saya di-hack oleh penggemar Selena Gomez. Mudah-mudahan segera beres. Tapi jika Anda membaca sesuatu yang aneh, maka itu ulahnya lagi!,” tutur Jenkins (@KathJenkins) dalam tweet-nya.
Tak hanya men-tweet yang aneh-aneh saja, hacker juga bahkan memblokir beberapa akun yang Jenkins follow bahkan menghapus beberapa tweet-nya. Demikian dikutip dari Softpedia, Selasa (23/7/2013).
Menyusul insiden tersebut, akun Twitter milik selebriti tidak lagi Twitter verifikasi sebagaimana yang dilakukan sebelumnya. Hal ini dikarenakan banyaknya akun layanan micro blogging milik artis yang telah dibajak selama beberapa bulan terakhir.
Sebelumnya juga, akun Twitter milik salah satu anggota grup band One Direction Niall Horan dibajak oleh hacker. Dalam aksinya tersebut, hacker mengirim pesan langsung (Direct Message atau disingkat DM) kepada beberapa penggemarnya.