RANCAH POST – BlackBerry telah mengumumkan update terbaru aplikasi Facebook untuk BlackBerry 10. Update aplikasi Facebook menjadi versi 10.2.0 itu berupa fitur-fitur baru dan pengubahan desain. BlackBerry menjanjikan update ini membuat aplikasi Facebook menjadi lebih baik dari aplikasi yang pernah ada. Bahkan Anda bisa menemukan akun milik Anda sendiri dengan mengunduhnya di BlackBerry App World.

Anda bisa membuat album dari handset BlackBerry. Anda bisa mensortir foto ke dalam album yang dibuat dengan ponsel. Fitur ini mengurangi waktu akses jejaring sosial dari laptop atau dekstop. Selain itu, fitur ini mempermudah Anda untuk melanjutkan akfivitas lainnya saat sedang membuat album.

Terkait fitur album ini, foto yang baru diambil bisa ditambahkan atau disimpan ke dalam album yang sudah Anda buat di Facebook. Sedangkan foto-foto yang sudah Anda miliki di Facebook, bisa ditandai dari ponsel BlackBerry 10 dengan aplikasi Facebook 10.2.0.

Fitur baru lainnya yaitu cara baru untuk melihat gambar. Saat mengecek gambar, seolah ada susunan gambar yang baru. Misalnya, Anda bisa beralih melalui seluruh foto yang ada. Selain itu, ada pula album foto yang terdaftar sebagai foto yang diambil oleh pengguna. Jadi, pengguna akan lebih mudah untuk beralih dan melihat antara foto dan album.

Aplikasi Facebook 10.2.0 juga muncul dengan desain baru. Dengan desain yang baru, seluruh navigasi melalui aplikasi  Pengubahan desain ini berupa pengubahan tampilan visual dan news feed. Beberapa pengguna melaporkan bahwa pengubahan visual ini tidak menjadi kendala

Share.

Leave A Reply