RANCAH POST – Selain HP edisi Balenciaga, Realme dikabarkan bakal segera meluncurkan ponsel seri GT terbarunya, yaitu Realme GT Neo 6 sebagai penerus Realme GT Neo 5 yang diluncurkan Februari lalu.
Dikutip dari GSMArena, Selasa (11/07/2023), Realme GT Neo 6 disebut telah muncul di database TENAA dengan dua nomor model berbeda, yakni RMX3820 dan RMX3823.
Berkaca dari pendahulunya, kemungkinan yang akan menjadi pembeda antara kedua perangkat ini adalah kapasitas baterai dan kecepatan pengisian dayanya.
Menurut informasi yang diperoleh dari laman sertifikasi 3C China, RMX3820 akan memiliki baterai dual-cell dengan kapasitas masing-masing 2.540 mAh atau 5.200 mAh yang dilengkapi fast charging 150W.
Sementara RMX3823 akan datang dengan membawa baterai dual-cell 2.225 mAh atau 4.600 mAh. Meski kapasitasnya lebih kecil, perangkat ini akan dilengkapi teknologi fast charging yang lebih kencang, yakni 240W.
Realme GT Neo 6 versi 150W maupun versi 240W sama-sama memiliki dimensi 163.13 x 75.38 x 8.86 mm dan bobot seberat 205 gram.
Perangkat ini diprediksi bakal mengusung layar AMOLED 6.74 inci beresolusi 1.5K yang didukung refresh rate 144 Hz, HDR10+, kamera utama 50 MP dan kamera selfie 16 MP.
Dapur pacunya mengandalkan chipset Snapdragon 8 Gen 2 yang akan dipasangkan dengan RAM hingga 16 GB dan storage dengan kapasitas maksimal hingga 1 TB.
Ponsel yang akan menjalankan sistem operasi Android 13 juga dikatakan bakal memiliki IB blaster dan X-Axis Haptic Motor.
BACA JUGA: Keren dan Mewah, Realme Siapkan HP Edisi Balenciaga
Kemunculannya di situs sertifikasi TENAA dan 3C mengindikasikan bahwa perangkat ini akan dirilis ke pasaran dalam waktu dekat. Namun sayangnya, belum ada informasi yang mengungkap tanggal peluncuran Realme GT Neo6.