Sosial Media, RANCAH POST – Warga Cirebon tengah heboh dengan penemuan makhluk misterius berukuran kecil yang disebut-sebut merupakan tuyul.
Video kehebohan warga saat melihat makhluk tersebut viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo.
“Warga Cirebon dihebohkan dengan penemuan makhluk kecil yang mereka sebut sebagai tuyul,” tulis akun Instagram @fakta.indo dalam keterangan unggahannya.
Dalam video berdurasi singkat itu terlihat kerumunan warga di suatu tempat. Rupanya mereka tengah berdesak-desakan karena penasaran ingin melihat benda diduga adalah makhluk misterius.
Si perekam video yang merasa penasaran pun berjalan ke arah tengah. Ternyata di tengah kerumunan warga tampak ada seorang pria mengenakan kaos dalam putih sedang memegang diduga mahluk misterius dan botol.
Tampak barang diduga tuyul itu berukuran sangat kecil dan bertubuh coklat. Bentuknya mirip seperti bayi seukuran jempol manusia.
Pria itu pun tampak memegang ‘tuyul’ itu dengan satu jari di telapak tangannya. Semua rorang yang berada di lokasi tampak heboh sekaligus penasaran ingin melihat makhluk tersebut.
Baru beberapa jam diunggah, video warga Cirebon heboh dengan penemuan ‘tuyul’ itu langsung menuai beragam komentar.
Beberapa warganet justru merasa heran dengan warga yang berasumsi bahwa itu adalah tuyul. Mereka pun menduga benda itu adalah bumbu dapur.
Meski begitu, belum ada keterangan lebih lanjut dari pihak terkait mengenai sosok mahluk kecil diduga tuyul itu. Lihat videonya di sini.
iamlukmanstwn, “Jangan sampe masuk grub keluarga , Bisa2 setiap botol aqua dicek ada tuyul nya atau tidak.”
gemilangseta, “Enak ya.., tuyul bisa dipegang, di video dan di lihat banyak orang. Tiati yul.., manusia emang suka begitu.”
fulendipgill99, “NEGARA LAIN SIBUK URUSIN BULAN, LAH DISINI KITA MASIH MIKIRIN ITU TUYUL ATAU BENTUK JAHE 😂”
muhammadrizky8982, “kalau dia gerak gw baru percaya itu tuyul,, lah ini kan kaya miniatur udh usang 😅,, tolong kirim video yg dia ( tuyul ) bergerak.”
BACA JUGA: Warga Indramayu Berkerumun di Depan Rumah Gara-gara Ada Penampakan Diduga Kuntilanak
rhe_van, “Terbukti kan msyrkt Indo msh sgt bisa dgn mudah dikibulin , even tuyul itu ad jatuhny makhluk gaib pastiny ga bs di liat dgn kasat mata 🙄 , ya kecuali emg adonan yg dibuat kira2 miripin lah.”