Viral Video, RANCAH POST – Menghormati orang tua adalah kewajiban kita sebagai anak. Karena atas jasanya kita bisa meraih kesuksesan di masa depan.
Baru-baru ini media sosial tengah dibuat geram dengan perbuatan tak terpuji yang dilakukan oleh seorang pemuda pada seorang pria tua.
Hal tersebut diketahui melalui unggahan viral yang awalnya beredar di YouTube dan dibagikan ulang oleh berbagai akun di Instagram. Salah satunya akun Instagram @infocegatansukoharjo.
Dalam rekaman video tersebut terlihat sorang pemuda dan lelaki tua sedang berada di dalam rumah. Pemuda itu telihat sangat emosi hingga meluapkan segala amarahnya dengan membentak lelaki tua yang diduga ayahnya itu.
Kemudian pemuda itu langsung menyerang ayahnya sambil menendang badan serta menarik baju yang dikenakannya.
Terlihat juga ada seorang wanita tua yang berusaha menghentikan aksi tersebut. Seakan tak mengindahkannya, pemuda itu tak terus melakukan aksinya.
Perlakuan kasar dari pemuda tersebut terus berlangsung, namun pria tua yang tak berdaya itu hanya bisa parsah dan diam saja.
Pemuda itu terdengar berbicara dalam bahasa jawa, dia mengatakan dulu dirinya juga pernah diperlakukan hal yang sama sewaktu kecil.
“Koe mbiyen wes ngajar aku, padakne aku ora kelingan wae, (Kamu dulu sudah pernah memukul aku, memangnya akun tidak ingat?),” ucap si pemuda.
Tersungkur di lantai karena mendapat perlakuan tak pantas dari pemuda tersebut, pria itu lantas mencoba bangkit dan duduk.
Namun, pemuda yang marah besar malah mendorong kepala pria tua yang duduk usai diperlakukan kasar olehnya.
Berdasarkan keterangan dari si pengunggah, video pemuda tendang pria tua ini terjadi di Limbangan, Boja, Kendal, Jawa Tengah.
Usai diunggah ke media sosial pada Kamis 21 November 2019, video pemuda tendang pria tua ini langsung dibanjiri berbagai komentar dari netizen.
“VIRALKAN!
Beraninya seorang anak yang menendang-nendang orang tuanya bagaikan bola.
–
Info yang beredar namanya Iyus Wibowo, anak Limbangan, Boja, Kendal, Jateng.
–
Slide ke 2 akun IG pelaku.,” tulis akun Instagram @infocegatansukoharjo dalam keterangan unggahan videonya.
https://www.instagram.com/p/B5GFZ10nGBJ/
oktavigo, “Anak anak an asu kui min, mugo bapak e sehat terus anak e ben ndang di jabut karo sik gawe urip”
nuridasnuri, “Dtunggu vidio permintaan maafnya, mndadak viral mass njenengan😢.”
BACA JUGA: Usai Obrak-abrik Warung, Anak ini Pukul dan Tendang Sang Ibu, Aksinya Dikecam
monicafrila, “Akukok jadi takut keadaan yg ngevideo takut ms e gk trma trus nyalahin yg ngevideo abstu dihajar kyk embahe :'(( wedi. Yg ngevedio smpe mundur” takut:'(“