RANCAH POST – Aktris Kristen Stewart mengaku ingin coba membintangi salah satu serial Bollywood. Sebelumnya, peran Kristen Stewart pernah dikaitkan dengan salah satu film Bollywood, Paani yang disutradarai oleh Hritik Roshan.

Meskipun hingga saati ini proyek tersebut belum dapat terealisasikan, pemeran Bella Swan ini mengaku tidak menolak film berlatar belakang India seandainya ada kesempatan.

“Kalau ada seseorang menawarkan saya sebuah naskah yang bagus, saya akan dengan senang hati bermain dalam film Bollywood. Saya ingin sekali bekerja dengan Hritik Roshan. Dia merupakan seorang aktor yang mengagumkan,” ujar Kristen Stewart seperti dilansir The Sun, Sabtu (24/11/2012).

Namun sayangnya, Kristen Stewart memiliki kesulitan dalam mengatur jadwal apabila hal tersebut dapat terealisasi. Karena dirinya sudah memiliki jadwal yang padat untuk meneruskan sekuel Snow White and the Huntsman.

Share.

Leave A Reply